TANGSEL - Polsek Serpong Polres Tangerang Selatan telah melaksanakan kegiatan Operasi Cipta Kondisi Antisipasi SOTR, Balap Liar, Balap Lari, Tawuran, serta Kejahatan Jalanan di wilayahnya. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Serpong, KOMPOL Andika Muslim, S.H., S.I.K., dan Pawas AKP Harry Rahmat, S.H., serta didukung oleh Kapolsubsektor Alam Sutera beserta 16 personel lainnya. (25/24) dinihari
Dalam operasi ini, petugas melakukan patroli di beberapa lokasi strategis yang dikenal sebagai titik rawan kejahatan, antara lain , Ruko Granada Sektor 12 BSD, Taman Perdamaian BSD, Golden Vienna, Perum De Latinos, Jalan Cilenggang Raya, BSD Square.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mencegah terjadinya aksi-aksi kriminalitas yang sering terjadi di malam hari, seperti balap liar, balap lari, tawuran, serta kejahatan jalanan lainnya. Dengan melakukan patroli secara intensif di wilayah tersebut, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang tinggal maupun beraktivitas di sekitar wilayah Polsek Serpong.
Kapolsek Serpong, KOMPOL Andika Muslim, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen dari pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. "Kami akan terus melakukan patroli rutin di wilayah kami untuk mencegah dan menindak pelaku kejahatan. Kerjasama dari seluruh lapisan masyarakat juga sangat kami harapkan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, " ujarnya. (Hendi)
Baca juga:
Baharkam Polri Evaluasi Penanganan Pandemi
|